Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Latihan APP


Latihan Persiapan Asesmen Pemetaan Pembelajaran (APP) IPA Kelas V

Asesmen Pemetaan Pembelajaran sudah dekat, mari persiapkan diri dengan mengerjakan latihan soal berikut.

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat.

1. Menyimpulkan sifat cahaya hubungannya dengan penglihatan

Manusia dapat melihat benda-benda sekitarnya karena memiliki organ penglihatan. Mata manusia dapat melihat benda karena terdapat ....

A. Bunyi

B. Cahaya

C. Getaran

D. Panas


2. Menentukan sifat cahaya

Nabila melihat kolam renang dari atas.  Air kolam renang itu sangat jernih. Nabila dapat

melihat dengan jelas motif keramik di dasar kolam seperti tampak pada gambar berikut.

Peristiwa yang dialami Nabila disebabkan salah satu sifat cahaya, yaitu ….(Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.    cahaya menembus benda bening

B.    cahaya merambat lurus

C.    cahaya dibiaskan

D.  cahaya diuraikan


3. menentukan sifat-sifat cermin dari jenis-jenis cermin

Salah satu cermin yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Cermin ini dapat ditemui dipersimpangan jalan. Cermin ini berfungsi untuk membantu pengendara agar dapat melihat sekeliling persimpangan jalan untuk menghindari kecelakaan

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Sifat bayangan yang dibentuk oleh cermin tersebut adalah ....

    A. maya, tegak, sama besar

    B. maya, tegak, diperkecil

    C. nyata, terbalik, diperkecil

    D. nyata,terbalik, diperbesar


4. menentukan fungsi bagian mata

Perhatikan gambar anatomi mata berikut!

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V


Banyak jenis tarian dari Bali yang menonjolkan gerakan mata secara aktif. Salah satunya tari

Pendet. Tarian ini mempunyai ciri khas gerakan mata yang aktif sehingga tarian ini menjadi

memukau para penontonnya.


Bagian mata yang berfungsi untuk memainkan gerakan mata tersebut ditunjukkan oleh

gambar nomor ….(Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.    1

B.    2

C.    3

D.  


5. Menjelaskan proses melihat benda (Indera penglihatan).

Urutan proses melihat pada manusia ditunjukkan oleh ....

    A. rangsang cahaya →  kornea → iris → pupil → lensa → retina → syaraf mata → otak → proses melihat

    B. rangsang cahaya →  kornea → pupil → iris → lensa → retina → syaraf mata → otak → proses melihat

    C. rangsang cahaya →  kornea → iris → pupil → retina → lensa → syaraf mata → otak → proses melihat

    D. rangsang cahaya →  kornea → iris → pupil → lensa → retina → otak → syaraf mata → proses melihat


6. Menyebutkan gangguan penglihatan pada manusia.

Kelainan / ganggyan pada mata di mana bayangan yang terbentuk jatuh di depan retina, sehingga penderitanya tidak dapat melihat jelas benda-benda yang jauh disebut ... dan dapat ditolong dengan menggunakan kaca mata berlensa ....

    A. miopi, cekung

    B. miopi, cembung

    C. hipermetropi, cekung

    D. hipermetropi, cembung


7. Menjelaskan cara menjaga kesehatan mata.

Berikut ini merupakan cara menjaga kesehatan mata, kecuali ....

    A. mengonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A

    B. mengatur durasi waktu penggunaan gadget

    C. membaca dan menggunakan komputer dengan jarak kurang dari 30 cm ke mata

    D. tidur dan istirahat yang cukup


8. Menentukan jenis-jenis bunyi

Bunyi yang dapat didengar manusia memiliki frekuensi 20 - 20.000 Hz disebut ....

    A. infrasonik

    B. audiosonik

    C. ultrasonik

    D. supersonik


9. Menentukan sifat-sifat bunyi

Padma dan Danu sedang bermain telepon kaleng. Mereka menggunakan telepon kaleng yang dibuat sendiri menggunakan alat yang sederhana. Hasil karya mereka dapat berfungsi dengan baik sehingga mereka dapat berkomunikasi menggunakan alat tersebut.

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Sifat bunyi yang diterapkan Padma dan Danu dalam alat tersebut adalah ....

    A. bunyi merambat melalui medium

    B. bunyi dapat dipantulkan

    C. bunyi dapat diserap

    D. bunyi dapat merambat melalui ruang hampa


10. Menentukan pemanfaatan pemantulan bunyi.

Di alam banyak sekali kegiatan yang memanfaatkan sifat-sifat bunyi. Contoh pemanfaatan sifat bunyi ditunjukkan oleh gambar berikut

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Sifat bunyi yang dimanfaatkan dalam kegiatan tersebut adalah ....

     A. bunyi merambat melalui medium

    B. bunyi dapat dipantulkan

    C. bunyi dapat diserap

    D. bunyi dapat merambat melalui ruang hampa


11. Menentukan alat musik berdasarkan pembentukan bunyinya.

Alat musik yang dimainkan dengan cara ditiup diantaranya ....

    A. harmonika, seruling dan drum

    B. seruling, angklung dan terompet

    C. terompet, seruling dan harmonika

    D. drum, angklung dan maarakas


12. Menentukan fungsi bagian telinga.

Iwan dan teman-temannya mendapat tugas untuk menjelaskan gambar bagian telinga dengan fungsinya. Gambar bagian-bagian telinga sebagai berikut.

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Hasil tugas mereka tertulis dalam tabel berikut.

 

Nama

P

Q

R

Iwan

menangkap suara

menghubungkan telinga dengan rongga mulut

mengubah gelombang suara menjadi sinyal listrik

Indri

menangkap suara

menggetarkan tulang martil

menjaga keseimbangan tubuh

Salsa

meneruskan dan memperkuat getaran

menyalurkan sinyal pendengaran ke otak

menjaga keseimbangan tubuh

Bita

menangkap getaran

menjaga keseimbangan tubuh

menyalurkan sinyal pendengaran ke otak

 

Siswa yang dapat mengerjakan tugas dengan benar bernama….(Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.      Iwan

B.      Indri

C.      Salsa

D.     Bita


13. Menjelaskan proses mendengar bunyi (Indera pendengaran).

Proses mendengar ditunjukkan oleh urutan berikut,yaitu ....

 A. rangsang suara → daun telinga → saluran telinga luar → gendang telinga  tiga tulang pendengaran  koklea   saraf pendengaran  otak  mendengar

 B. rangsang suara → daun telinga → saluran telinga luar → gendang telinga  koklea  tiga saluran setengah lingkaran   saraf pendengaran  otak  mendengar

C. rangsang suara → daun telinga → gendang telinga → saluran telinga luar tiga tulang pendengaran  koklea   saraf pendengaran  otak  mendengar

D. angsang suara → daun telinga → saluran telinga luar → gendang telinga  tiga tulang pendengaran  koklea   otak  saraf pendengaran  mendengar


14. Menyebutkan gangguan pendengaran pada manusia.

Berikut ini merupakan gangguan pendengaran pada manusia, kecuali ....

    A. Otitis media

    B. tuna rungu / tuli

    C. presbiopi

    D. otitis eksterna


15.Menjelaskan cara menjaga kesehatan telinga.

Berikut ini bukan cara menjaga kesehatan telinga, yaitu ....

    A. membersihkan telinga luar secara rutin

    B. tidak mendengarkan suara keras terlalu sering

    C. tidak menggunakan earphone / headset terlalu sering

    D. mendengarkan suara yang sangat pelan saja


16. Menentukan rantai makanan yang dimungkinkan terjadi.

Udin mengamati sawah yang padinya menguning. Di bagian pematang sawah tumbuh rumput liar. Ia melihat beberapa hewan seperti: keong, belalang, katak, tikus, burung pipit, dan elang. Udin juga melihat seekor ular melingkar tak jauh dari tempat ia berdiri.

Salah satu rantai makanan yang terbentuk dalam ekosistem tersebut adalah ….(Soal ASPD DIY Tahun Ajaran 2023 / 2024 Paket 4)

A.    rumput   belalang   katak   burung pipit

B.    padi   keong ­­  belalang   elang

C.   padi  burung pipit   ular   elang

D.   rumput   tikus   katak    ular


17. Menentukan peran makhluk hidup dalam rantai makanan.

Perhatikan rantai makanan dalam ekosistem sawah berikut
        Padi → belalang → katak → ular → elang 

Makhluk hidup yang berperan sebagai produsen adalah ....
A. padi
B. belalang
C. ular
D. elang

18. Menjelaskan kemungkinan yang terjadi jika salah satu

komponen rantai makanan tersebut mati/punah dan tidak ada yang mengganti.

Di sawah terdapat makhluk hidup yang terdiri atas tanaman kedelai, tikus, dan burung hantu. Ketika ada gangguan alam, keberadaan burung hantu mengalami penurunan drastis. Perubahan populasi yang ada di ekosistem tersebut adalah ....(Soal ASPD tahun 2021)

    A. tanaman kedelai meningkat dan tikus mengalami penurunan
    B. tikus dan tanaman kedelai mengalami peningkatan
    C. tanaman kedelai menurun dan tikus meraja lela
    D. tikus dan tumbuhan kedelai berkurang drastis

19. Menentukan makhluk hidup pengganti jika salah satu komponen rantai makanan tersebut mati/punah.

Dalam suatu ekosistem terdapat berbagai makhluk hidup, yaitu: padi, belalang, bebek, tikus, ular, ulat, dan katak. Di ekosistem tersebut terjadi interaksi yang membentuk jaring-jaring makanan. Setiap makhluk hidup memiliki peran masing-masing, baik sebagai produsen, konsumen tingkat I, konsumen tingkat II, maupun konsumen tingkat III.

Makhluk hidup lain yang dapat menggantikan peran bebek pada jaring-jaring makanan yang terjadi dalam ekosistem tersebut adalah ....(Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)


A.    burung pipit

B.    musang

C.    biawak

D.   ayam


20. Menentukan penyebab ketidakseimbangan ekosistem yang terjadi.


21. Menentukan dampak yang terjadi berdasarkan kasus.


22. Menentukan upaya-upaya menjaga keseimbangan/ pelestarian lingkungan.

Elang Jawa memiliki berbagai manfaat penting dalam ekosistem. Mereka membantu mengendalikan populasi hewan liar seperti tikus dan hama pertanian. Sayangnya, banyak perburuan liar yang mengakibatkan populasinya diperkirakan hanya sekitar 300-600 ekor di Pulau Jawa. Bahkan IUCN (International Union for Conservation of Nature) mengategorikannya sebagai spesies terancam punah dengan status Genting (Endangered). Oleh karena itu, diperlukan suatu upaya untuk menjaga kelestarian elang jawa sebagai bagian dari sumber daya alam.

 

Berikut adalah upaya-upaya untuk menjaga kelestarian sumber daya alam hayati

(1) memelihara elang jawa di rumah

(2) melindungi dan menangkarkan

(3) membuat habitat khusus bagi hewan langka di kebun binatang

(4) menyadarkan masyarakat pentingnya konservasi lingkungan

 

Upaya yang paling tepat untuk menjaga kelestarian hewan tersebut ditunjukkan nomor….(Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.    (1) dan (4)

B.    (2) dan (4)

C.    (1), (2), dan (3)

D.   (2), (3), dan (4)


23. Menentukan sifat magnet.

Tino memasang magnet pada mobil mainan dari plastik seperti pada gambar berikut. 


Latihan persiapan APP


Apa yang akan terjadi jika magnet yang ada di tangan didekatkan ke magnet yang ada di mobil mainan? (Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.    Mobil mainan akan bergerak mundur.

B.    Mobil mainan akan bergerak maju mundur

C.    Mobil mainan akan bergerak maju kemudian berhenti.

D.   Mobil mainan akan menempel ke magnet yang ada di tangan.


24. Mengidentifikasi upaya membuat magnet dengan cara sederhana.

Cara pembuatan magnet yang menghasilkan magnet tetap ditunjukkan oleh gambar ....
        A. 

        B. 
        C. 

        D. 

25. Menjelaskan manfaat listrik dalam kehidupan sehari-hari.

Listrik merupakan salah energi yang sangat bermanfaat bagi kehidupan kita. Berikut ini merupakan manfaat listrik kecuali .....

    A. penerangan

    B. penggerak alat rumah tangga

    C. sumber energi informasi dan komunikasi

    D. bencana alam


26. Mengidentifikasi rangkaian listrik.

Perhatikan gambar rangkaian listrik berikut!

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V


Jika saklar 1 dibuka dan saklar 2 ditutup maka kondisi lampu yang benar adalah ....(TPM BKS Muhammadiyah TA 2025 / 2026)

A.     lampu 1,2,3, menyala dan 4,5,6 padam

B.     lampu 1,2,3,4 menyala dan 5, 6 padam

C.     lampu 1,2,3 padam dan lampu 4,5,6 menyala

D.    lampu 4,5,6 padam dan lampu 1,2,3 menyala


27. Mengidentifikasi penemu perkembangan teknologi dari masa- kemasa

Siapakah penemu lampu pijar pertama?

    A. Guglielmo Marconi

    B. Thomas Alva Edison

    C. Nicolas Tesla

    D. Alexabder Popov


28. Mengidentifikasi perubahan energi listrik.

Pak Guru mengajar materi perubahan energi dengan menempelkan gambar di papan tulis. Anak-anak diminta mengambil kartu bergambar peralatan yang memiliki kesamaan perubahan energi dengan peralatan di gambar pak guru.

Gambar yang ditempelkan sebagai berikut.

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Siswa yang mengambil kartu dengan benar sesuai dengan permintaan guru adalah…. (Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.    Andi, Edo, dan Dayu

B.    Edo, Dayu, dan Sinta

C.    Andi dan Edo

D.   Edo dan Dayu


29. Mengidentifikasi jenis-jenis pembangkit listrik.

Pak Edo tinggal di daerah terpencil yang memiliki keterbatasan akses terhadap jaringan

Listrik. Wilayah tempat tinggal Pak Edo adalah daerah pegunungan yang asri dan jauh dari

keramaian kota. Banyaknya pepohonan besar menyebabkan wilayahnya teduh dan tidak

mendapatkan banyak sinar matahari. Di daerahnya terdapat banyak sungai dan waduk

yang cukup besar. Sungainya memiliki debit besar yang stabil sepanjang tahun. Walaupun

daerahnya nyaman untuk ditempati, namun perlu dicarikan solusi untuk meningkatkan

ketersediaan listrik di wilayah tersebut.

Penggunaan energi alternatif yang tepat berdasar ilustrasi tersebut adalah ….(TPM Literasi Sains TA 2025 / 2026 sesi 1)

A.    mengembangkan biodiesel untuk memenuhi kebutuhan listrik

B.    mengoptimalkan penggunaan biogas yang dikelola mandiri oleh penduduk.

C.   memasang panel surya di setiap rumah untuk memenuhi kebutuhan listrik.

D.   memanfaatkan energi kinetik air untuk memutar turbin yang terhubung ke generator.


30. Menentukan lapisan bumi.

 Cahaya Mentari sedang mempelajari mengenai lapisan-lapisan bumi. Ia sangat tertarik dengan lapisan yang terdiri atas daratan dan samudera yang merupakan lapisan terluar dari bumi. Lapisan ini memiliki ketebalan rata-rata 35 km. Meskipun demikian, lapisan ini disebut sebagai lapisan yang paling tipis. Lapisan bumi yang sedang dipelajari Cahaya Mentari adalah ....
    A. kerak bumi
    B. mantel bumi
    C. inti luar bumi
    D. Inti dalam bumi

31. Menentukan kenampakan alam pada kerak bumi bagian daratan.

Kerak bumi merupakan lapisan paling luar yang terdiri atas kerak samudra dan kerak daratan. Kenampakan alam yang merupakan bagian dari kerak daratan adalah ....
A. gunung, bukit, dataran rendah dan pegunungan
B. gunung, tanjung, samudera dan palung
C. samudera, laut, pantai dan danau
D. danau, sungai, bukit dan pantai

32. Menentukan kenampakan alam pada kerak bumi bagian perairan.

Kerak bumi merupakan lapisan paling luar yang terdiri atas kerak samudra dan kerak daratan. Kenampakan alam yang merupakan bagian dari kerak samudera adalah ....
A. gunung, bukit, dataran rendah dan pegunungan
B. gunung, tanjung, samudera dan palung
C. samudera laut, pantai dan danau
D. danau, sungai, bukit dan pantai

33. Menentukan fungsi bagian atmosfer bumi yang berhubungan dengan kehidupan manusia.

Lapisan ozon sangat penting bagi manusia untukmelindungi dari sinar ultraviolet. Lapisan ozon terdapat di atmosfer pada lapisan ....

    A. troposfer

    B. stratosfer

    C. mesosfer

    D. thermosfer


34. Menentukan proses alam yang mengakibatkan permukaan Bumi selalu berubah.

Kerak bumi yang merupakan lapisan terluar terdiri atas kerak samudera dan kerak daratan. Kenampakan alam di kerak daratan dapat berubah. Faktor alam yang menyebabkan perubahan kenampakan pada kerak daratan yang berasal dari aktivitas tektonik mantel bumi diantaranya ....
    A. gunung meletus
    B. banjir
    C. penebangan hutan secara liar
    D. gempa bumi

35. Menentukan proses siklus air.

Urutan proses pada siklus air adalah  ....

    A. penguapan → pengembunan → presipitasi → peresapan

    B. pengembunan →presipitasi → persapan → penguapan

    C. presipitasi / hujan → penguapan → peresapan → pengembunan

    D. peresapan → presipitasi → penguapan →pengembunan

36. Menentukan kegiatan-kegiatan manusia yang dapat mempengaruhi siklus air.

 Siklus air merupakan proses perputaran air di bumi yang berlangsung secara terus-menerus dan mengalami beberapa tahap. Salah satu tahapnya seperti yang ditunjuk huruf pada gambar berikut.

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Penyebab terjadinya tahapan daur air yang dimaksud adalah…. (Soal ASPD Literasi Sains TA 2024/2025 Paket 1)

A.    air laut terkena panas matahari mengalami perubahan wujud menjadi gas

B.    pergerakan air pada permukaan laut sehingga air laut terbawa angin ke atas

C.    adanya arus laut yang samapai di permukaan mengubah suhu air lebih panas

D.  aliran sungai yang menimbulkan perbedaan suhu di permukaan air laut


37. Perhatikan gambar berikut

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Proses daur air yang ditunjukkan oleh huruf X adalah ....

    A. penguapan

    B. pengembunan

    C. presipitasi / hujan

    D. peresapan


38. Air merupakan sumber daya alam dapat diperbarui melalui proses daur airDaur air memiliki banyak manfaat untuk makhluk hidup dan lingkungan. Daur air memiliki tahapan tertentu dan dipengaruhi beberapa faktor, antara lain:

(1)  cahaya matahari

(2)  kelembapan udara

(3)  curah hujan

(4)  arah angin

(5)  suhu udara

(6)  kegiatan manusia

 

Proses tersebut tampak seperti gambar berikut.

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Dampak negatif yang terjadi pada tahap daur air bertanda huruf X karena meningkatnya aktivitas nomor (6) di daerah industri dalam jangka waktu lama adalah ….(Soal ASPD TA 2024 / 2025 Paket 2)

A.    menurunnya intensitas curah hujan di daerah pegunungan

B.    terjadinya penurunan suhu udara di wilayah pegunungan

C.   potensi terjadinya hujan asam di sebagian wilayah

D.   turunnya jumlah polutan yang ada di udara


39. Perhatikan gambar berikut

Latihan Persiapan APP IPA Kelas V

Proses daur air yang ditunjukkan oleh huruf X adalah ....

    A. penguapan

    B. pengembunan

    C. presipitasi / hujan

    D. peresapan


40. Proses daur air yang terganggu apabila manusia menutup semua lapisan permukaan tanah dengan aspal adalah ...

   A. penguapan

    B. pengembunan

    C. presipitasi / hujan

    D. peresapan

Posting Komentar untuk "Latihan Persiapan APP IPA Kelas V"