Siap ASPD 2023 : Latihan Soal Perpindahan Panas
Siap ASPD 2023 : Latihan Soal Hantaran Panas
Materi mengenai hantaran panas pada benda (konduksi, konveksi dan radiasi) merupakan salah satu materi yang ada dalam kisi-kisi ASPD kelas VI. Materi ini dapat kalian pelajari kembali pada link berikut Simak dan Baca Materi Hantaran Panas Klik Di Sini. Nah, untuk mengetahui sejauh mana pemahaman kalian mengenai materi tersebut, silakan kalian kerjakan latihan soal berikut.
Pilihlah salah satu jawaban yang tepat.
1. Perpindahan panas seara konveksi ditunjukkan pada peristiwa ....
a. menjemur padi
b. sendok terasa hangat setelah digunakan untuk mengaduk teh panas
c. menghangatkan badan di samping api unggun
d. terjadinya angin darat dan angin laut
2. Manfaat bahan plastik atau karet pada pegangan solder apabila dihubungkan dengan fungsi alat tersebut adalah ....
a. sebagai isolator, agar panas tidak merambat ke tangan
b. pegangan solder menjadi kuat dan tidak midah rusak
c. sebagai pelapis pegangan solder agar awet
d. sebagai konduktor agar panasnya menetap pada solder
3. Perpindahan panas secara konveksi terjadi dalam peristiwa ....
a. gelas terasa panas ketika diisi air panas
b. asap knalpot motor terasa panas saat mesin motor dinyalakan
c. televisi terasa hangat setelah beberapa lama dinyalakan
d. telapak tangan terasa hangat saat digesekkan
4. Cahaya matahari menyinari bumi yang menyebabkan air menguap membentuk awan. Awan akan terbawa angin dan berkumpul membentuk mendung yang pada akhirnya akan turun menjadi hujan.
Perpindahan panas pada yang terjadi pada peristiwa tersebut secara berturut-turut adalah ....
a. konveksi dan konduksi
b. konveksi dan radiasi
c. radiasi dan konveksi
d. radiasi dan konduksi
5. Contoh perpindahan panas secara radiasi dalam kehidupan sehari-hari diantaranya ....
a. induk ayam mengerami telurnya
b. tubuh kita terasa hangat saat berada di dekat api unggun
c. memegang gelas yang berisi air panas
d. wajan terkena panas saat digunakan untuk memasak
6. Contoh perpindahan panas secara radiasi adalah ....
a. mengeringkan rambut dengan hair dryer
b. terjadinya angin darat dan angin laut
c. panas matahari untuk menjemur gabah
d. besi yang dipanaskan ujung yang lain akan ikut panas
7. Perhatikan gambar berikut
8. Pada saat kita di sekitar api unggun tubuh kita terasa hangat. Perpindahan panas yang sama dengan peristiwa tersebut adalah ….(TPM IPA Tahun 2022 Paket A)
a. terjadinya angin darat dan angin laut
b. panas matahari sampai ke bumi
c. air yang mendidih ketika direbus
d. menyetrika baju menggunakan setrika
9. Perhatikan tabel berikut!
No | Perpindahan Panas | Contoh Peristiwa |
1 | konduksi | menyetrika pakaian dengan setrika |
2 | radiasi | ujung sendok yang tidak tercelup air panas terasa hangat |
3 | konveksi | terjadinya angin darat dan angin laut |
4 | konduksi | gerak naik turun air saat dipanaskan |
5 | radiasi | berdiri dekat api unggun terasa hangat |
6 | konveksi | pakaian basah menjadi kering saat dijemur di bawah terik matahari |
Pasangan yang tepat antara perpindahan panas dengan contoh peristiwa pada tabel adalah …. (TPM IPA Tahun 2021 Paket 1)
a. (1), (2), dan (4)
b. (1), (3), dan (5)
c. (2), (5), dan (6)
d. (3), (4), dan (6)
No |
Perpindahan Panas |
Contoh Peristiwa |
1 |
konveksi |
menyetrika pakaian dengan setrika
listrik |
2 |
radiasi |
berdiri di dekat kompor yang menyala terasa
hangat |
3 |
konduksi |
terjadinya angin darat dan angin laut |
4 |
konveksi |
gelas berisi air panas dipegang terasa panas |
5 |
radiasi |
menjemur pakaian yang basah |
6 |
konveksi |
asap yang membumbung ke atas saat membakar
sampah |
Pasangan
yang tepat antara perpindahan panas dengan contoh peristiwa pada tabel adalah ….
a.
(1),
(2), dan (4)
b.
(1),
(3), dan (5)
c. (2), (5), dan (6)
d. (3), (4), dan (6)
11. Perhatikan tabel berikut!
No |
Perpindahan
Panas |
Contoh
Peristiwa |
1 |
konveksi |
menyetrika pakaian dengan setrika
listrik |
2 |
radiasi |
ujung sendok terasa hangat
saat ujung yang satunya tercelup di air panas |
3 |
konduksi |
kursi terasa hangat setelah
beberapa saat digunakan untuk duduk |
4 |
radiasi |
menetaskan telur
ayam dengan lampu |
5 |
konveksi |
ujung besi yang dipanaskan,
ujung lain terasa panas |
6 |
konduksi |
margarin yang
dipanaskan dalam wajan mencair |
Pasangan
yang tepat antara perpindahan panas dengan contoh peristiwa pada tabel adalah ….
a.
(1),
(2), dan (4)
b.
(1),
(3), dan (5)
c. (2), (5), dan (6)
d. (3), (4), dan (6)
12. Perhatikan tabel berikut!
No |
Perpindahan
Panas |
Contoh
Peristiwa |
1 |
konveksi |
ujung sendok terasa hangat saat ujung
yang satunya tercelup di air panas |
2 |
radiasi |
panas matahari
bisa kita rasakan sampai di bumi |
3 |
konveksi |
ujung besi yang dipanaskan,
ujung lain terasa panas |
4 |
konduksi |
mangkuk yang terisi sayur
panas dipegang terasa hangat |
4 |
radiasi |
pergerakan angin dari darat
menuju ke laut |
6 |
konduksi |
batang coklat
yang dipanaskan dalam gelas menjadi cair |
Pasangan
yang tepat antara perpindahan panas dengan contoh peristiwa pada tabel adalah ….
a.
(1),
(2), dan (3)
b.
(1),
(3), dan (5)
c. (2), (4), dan (6)
d. (3), (4), dan (6)
13. Perhatikan tabel berikut!
No |
Peristiwa |
|
|
1 |
Udara di dalam kamar menjadi sejuk saat mesin AC dinyalakan |
2 |
Menyambung komponen listrik menggunakan solder |
3 |
Kaki terasa hangat saat berada di dekat lubang knalpot mesin menyala |
4 |
Sendok untuk
mengaduk teh panas terasa hangat pada ujung yang dipegang. |
5 |
Asap pembakaran
membumbung tinggi ke atas. |
6 |
Ujung spatula
panas saat digunakan untuk menggoreng. |
|
|
Pernyataan yang menunjukkan kesamaan cara
perpindahan panas adalah ....
a. (1), (2), dan (4)
b. (2), (5), dan (6)
c. (1), (3),
dan (5)
d. (3), (4), dan (6)
14. Ibu menjemur pakaian saat siang hari yang panas. Ibu memanfaatkan perpindahan panas secara ....
a. konduksi
b. konveksi
c. induksi
d. radiasi
15. Ibu merebus jagung menggunakan panci seperti gambar.
Perpindahan panas yang terjadi pada tutup panci (J) dan air
dalam panci (K) secara berturut-turut adalah ….(ASPD 2022 Paket 1)
a. radiasi dan konduksi
b. radiasi dan konveksi
c. konduksi dan konveksi
d. konveksi dan
konveksi
16. Ibu merebus telur menggunakan panci di atas kompor seperti gambar berikut!
Perpindahan panas yang terjadi pada
pegangan panci (X) dan air di dalam panci (Y) berturut-turut adalah ….
A. konduksi dan konduksi
B. konveksi dan radiasi
C. konduksi dan radiasi
D. konduksi dan konveksi
17. Ibu memasak sup menggunakan panci seperti gambar berikut.
Perpindahan panas yang terjadi pada panci (P) dan sendok
sayur (Q) secara berturut-turut adalah ….
A. konduksi dan konduksi
B. konveksi dan radiasi
C. konduksi dan radiasi
D. konveksi dan
konduksi
18. Perhatikan tabel perpindahan panas berikut ini!
No |
Peristiwa perpindahan panas |
1 |
Berjemur di bawah sinar matahari
pagi |
2 |
Memasak nasi menggunakan magic
com |
3 |
Menetaskan telur menggunakan
lampu |
4 |
Sendok terasa hangat ketika
dimasukkan kedalam gelas yang berisi air mendidih |
Dari
tabel tersebut, benda yang termasuk konduktor panas ditunjukkan pada nomor ...
.
a. (1) dan (3)
b. (1) dan (3)
c. (3) dan (4)
d. (2) dan (4)
19. Perhatikan tabel berikut!
No |
Perpindahan
Panas |
Contoh
Peristiwa |
1 |
konveksi |
menyetrika
pakaian dengan setrika listrik |
2 |
radiasi |
berdiri di dekat kompor
yang menyala terasa hangat |
3 |
konduksi |
terjadinya
angin darat dan angin laut |
4 |
konveksi |
gelas berisi air panas
dipegang terasa panas |
5 |
radiasi |
menjemur pakaian yang
basah |
6 |
konveksi |
asap yang membumbung ke
atas saat membakar sampah |
Pasangan yang tepat antara perpindahan panas
dengan contoh peristiwa pada tabel adalah
….
a. (1), (2), dan (4)
b. (1), (3), dan (5)
c. (2), (5), dan (6)
d. (3), (4), dan (6)
20.. Cahaya mentari melakukan percobaan sebagaimana yang ditunjukkan oleh gambar berikut. Perpindahan panas yang menyebabkan asap dapat keluar dari box percobaan adalah perpindahan panas secara ....
a. konduksi
b. konveksi
c. radiasi
d. tidak terjadi perpindahan panas
TERUS SEMANGAT BERLATIH
Posting Komentar untuk "Siap ASPD 2023 : Latihan Soal Perpindahan Panas"
Berkomentar dengan baik. Mohon tidak spam.