Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Latihan USEK PKN Paket 2

    

     

Latihan USEK PKN

Ujian sekolah sudah semakin dekat. Mata pelajaarn PKN merupakan salah satu materi yang diujikan dalam ujian sekolah ini. Materi yang diujikan adalah materi yang berasal dari kelas IV hingga kelas VI. Agar memperoleh hasil yang baik, tentunya latihan untuk menghadapi ujian sangat diperlukan. Berikut ini adalah contoh soal latihan PKN untuk belajar persiapan ujian sekolah yang diambil dari soal Tes Pendalaman Materi Kota tahun 2019 /  2020. Kalian dapat menggunakan soal-soal berikut untuk belatih. Adapun kisi-kisi ujian sekolah PKN dapat kalian baca pada Kisi-kisi USEK PKN

MASTER SOAL PKN PAKET 2

 

I.      Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang benar!

1.    Budi merasa sedih. Karya batik  yang ditugaskan guru ternyata hanya menjadi bahan olokan teman lain. Pak guru yang  tak sengaja mendengar olokan tersebut kemudian mengingatkan, “Anak-anak, tidak baik mengejek karya teman. Apalagi itu sudah dilakukan dengan susah payah. Artinya, kalian tidak dapat menghargai hasil karya orang lain.” Apa yang dilakukan teman-teman Budi tidak sesuai dengan sila dalam Pancasila yang disimbolkan dengan ….

 


 2.    Sebagai warga masyarakat, ada beberapa kewajiban yang harus kita lakukan, diantaranya….

A.    memperoleh pendidikan

B.    menaati peraturan lalu lintas

C.    mendapatkan fasilitas umum yang layak

D.    mengajukan pendapat saat bermusyawarah

 

 

3.    Hari ini Bima ditegur guru beberapa kali. Pertama ia terlambat datang ke sekolah. Kedua ia tidak mengerjakan tugas rumah. Ketiga ia tertidur di dalam kelas, karena semalam ia menonton film di televisi hingga larut malam. Bima merasa hari itu adalah hari terburuk baginya. Agar peristiwa tersebut tidak terulang lagi ….

A.  Bima memutar alarm jam agar bangun lebih pagi

B.  Bima menonton televisi, tetapi berusaha agar tidak terlambat

C.  Bima tetap melanjutkan menonton televisi agar tidak tertinggal trend  film

D.  Bima menyesali perbuatannya, meminta maaf kepada guru dan berusaha lebih bertanggung jawab

 

4.    Setiap individu memiliki perbedaan dengan individu lain. Perbedaan tersebut memberikan manfaat ….

A.    memperkuat persaingan antar individu

B.    terbentuknya toleransi antar individu

C.    pemacu semangat untuk memenangkan kompetisi

D.    perbedaan adalah dampak keragaman yang tak dapat dihindari

 

5.    Festival Pesona Bauran Cap Go Lak 2019 yang diadakan pada 23 Februari 2019 di Kota Bandung,  merupakan festival seni tradisi Cina Cap Go Meh yang dipadukan dengan seni tradisi Sunda. Tausiah Budaya dan Doa Kebangsaan oleh kyai kondang Maman Imanulhaq Faqih dari Pesantren Al Mizan Jatiwangi, Majalengka turut melengkapi.

Pernyataan tidak tepat yang menggambarkan kegiatan di atas adalah ….

A.   kolaborasi berbagai budaya akan mengokohkan persatuan

B.   perpaduan budaya yang berbeda tidak dapat ditoleransi

C.   perbedaan budaya akan menjadi kekayaan bangsa

D.  budaya daerah merupakan akar budaya nasional

 

 

6.    Saat liburan tiba, SD Nusantara mengadakan kunjungan ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Di sana banyak anjungan berupa rumah-rumah adat dari berbagai Propinsi. Diantara rumah adat tersebut adalah rumah  rumah tongkonan, rumah joglo, dan rumah panjang. Secara berturut-turut, rumah tersebut merupakan rumah adat dari daerah….

A.    Kalimantan Selatan, Solo, Sulawesi Utara

B.   Sulawesi Tenggara, Solo, Sumatera Selatan

C.   Sulawesi Selatan, Yogyakarta, Kalimantan Barat

D.  Sumatera Selatan, Yogyakarta, Kalimantan Selatan

 

7.    “Bu guru dan teman-teman, kabar Windi di Kanada sangat baik. Windi bangga menjadi duta pertukaran budaya Indonesia, Bu. Karena angklung bukan hanya terkenal di Indonesia, tetapi sebentar lagi juga akan menggema di Kanada, Amerika.”

Pesan elektronik  yang ditulis Windi untuk guru dan teman-temannya mengandung arti…

A.    Angklung adalah budaya Indonesia yang belum terkenal

B.   Windi lebih suka tinggal di Amerika  daripada tinggal di Indonesia

C.   Windi mencintai negaranya dan berusaha  mengharumkan nama bangsa

D.  Windi seorang anak yang sombong karena memamerkan kegiatannya di Kanada

 

8.    Perhatikan gambar berikut!


 Gambar tersebut menunjukkan pengamalan Pancasila, sila ke ….

A.    kedua

B.    ketiga

C.   keempat

D.  kelima

 

9.         Salah satu hak warga negara Indonesia diatur negara dan dijelaskan dalam UUD 1945  Pasal 31 ayat 1 yaitu  . . . .

A.         mendapatkan pekerjaan

B.         mendapatkan pendidikan

C.         mengikuti pendidikan dasar

D.        mendapatkan penghidupan layak

 

10.      Saat pemilihan  pengurus kelas, setiap siswa memiliki hak untuk mengusulkan nama teman. Roni bersikeras Ahmad menjadi ketua sedangkan Ratih menghendaki Zakia menjadi ketua kelas.  Agar pemilihan pengurus kelas berjalan dengan suasana tenang dan damai, Bahrul mengusulkan pemilihan dilaksanakan dengan . . . .

A.  voting

B.  mufakat

C.  aklamasi

D.  musyawarah

 

11.      Kewajiban seorang siswa adalah belajar. Sikap tanggung jawab siswa untuk memenuhi kewajibannya adalah . . . .

A.  mengikuti pelajaran

B.  menaati peraturan sekolah

C.  mengerjakan tugas dari guru

D.  membayar sumbangan pendidikan

 

12.      Mata pencaharian penduduk di sekitar pantai  beragam seperti nelayan, pengrajin, pedagang, petani garam, dan masih banyak lagi. Keadaan di pantai menunjukkan keragaman . . . .

A.  adat

B.  sosial

C.  agama

D.  ekonomi

 

13.      Salah satu sikap yang harus diterapkan dalam  keragaman sosial, adalah . . . .

A.  mengajak bersaing

B.  merasa paling kaya

C.  saling menghormati

D.  merendahkan yang miskin

 

14.      Perwujudan membangun kerukunan hidup yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di sekolah ditunjukkan oleh . . . .

A.         menaati tata tertib sekolah

B.         berteman dengan semua teman

C.         hormat dan sopan santun pada guru

D.        mengerjakan tugas guru dengan baik

 

15.      Rani dan beberapa temannya berasal dari daerah lain. Mereka cakap dalam berbahasa daerah. Saat berkumpul mereka menggunakan bahasa Indonesia. Rani dan teman-temannya menunjukkan sikap menjaga persatuan dan kesatuan yang dapat  menciptakan . . . .

A.     persaingan antar daerah 

B.     kemahiran berbahasa

C.     kerukunan hidup

D.     mendapat pujian

 

16.      Wisnu berasal dari Bali. Ia merasa, Bali adalah daerah yang paling indah dari daerah lain. Wahyu yang berasal dari Yogyakarta mengatakan bahwa Yogyakartalah yang paling hebat.  Sedangkan Wanggai menunjukkan Papua adalah daerah paling kaya. Jika pertikaian mereka bertiga terus berlanjut akan menyebabkan perpecahan, sikap yang tepat untuk menjaga persatuan dan kesatuan adalah . . . .

A.  mengakui keberagaman sebagai kekayaan nasional

B.  berdiskusi untuk memilih mana yang paling hebat

C.  tetap bersikeras daerahnya daerah yang hebat

D.  mencari dukungan dari teman lain

17. Semua tokoh pendahulu kita, termasuk yang tergabung di dalam tim perumusan Pancasila pintar memanfaatkan peluang dan berani tampil. Para tokoh menjadi pelopor untuk berperan aktif menyampaikan segala gagasan, pendapat, dan pandangan yang dimilikinya. Nilai juang para tokoh tersebut adalah ….

       A. nilai Inisiatif

       B. nilai Musyawarah

       C. nilai Kemandirian

       D. nilai Persatuan dan Kesatuan

                                           

18. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut !

(1) Selalu semangat dalam berjuang

(2) Mengutamakan semangat persatuan dan kesatuan

(3) Mendukung secara aktif mencapai cita-cita bangsa

(4) Pantang bekerjasama dengan negara yang pernah menjajah

(5) Mengorbankan segala jiwa raga untuk mencapai kemerdekaan

Nilai-nilai semangat para perumus Pancasila yang perlu kita teladani saat ini di tunjukkan dalam pernyataan-pernyataan nomor ....

A. (1), (2), dan (3)

B. (1), (2), dan (4)

C. (2), (3), dan (5)

D. (3), (4), dan (5)

 

19.   Perhatikan pernyataan di bawah ini!

1)   Saling menghormati sesama manusia

2)   Berani membela kebenaran dan keadilan

3)   Gemar melakukan kegiatan kemanusiaan

4)   Menghormati kebebasan dalam beribadah

5)   Memajukan pergaulan yang berbhinneka tunggal ika

       Pernyataan yang sesuai dengan nilai sila kedua Pancasila yang tepat adalah ….

A.  1, 2, dan 3

B.  1, 2, dan 4                                  

C.  2, 3, dan 4

D.  3, 4, dan 5

 

20.   Seorang siswa yang memiliki sikap tanggung jawab, terhadap hasil-hasil keputusan musyawarah, perilakunya adalah ….

A.  tidak perlu melaksanakan

B.  melaksanakan dengan syarat-syarat

C.  melaksanakan selagi sesuai dengan pendapat yang pernah diusulkan

D.  melaksanakan meskipun tidak sesuai dengan pendapat yang dikemukakan

 

21.   Perumusan dasar Negara Indonesia merupakan hasil kerja keras yang melibatkan banyak tokoh. Beberapa tokoh yang memiliki peran cukup besar dalam proses perumusan Pancasila adalah ….

A.  Ir. Soekarno, Drs. Mohammad Hatta, dan Dr. Soepomo

B.  Mr. Muhammad Yamin, Dr. Soepomo, dan Ir. Soekarno

C.  Mr. Muhammad Yamin, Ir. Soekarno, Mr. Ahmad Soebardjo

D.  Mr. Muhammad Yamin, Drs. Mohammad Hatta, dan Ir. Soekarno

 

22.   Pasal-pasal UUD 1945 memberikan jaminan persamaan, kedudukan warga negara, salah satunya adalah adanya hak atas persamaan kedudukan dalam hukum dan pemerintahan yang tertuang dalam pasal ….

A.  26 ayat (1)

B.  27 ayat (1)

C.  29 ayat (1)

D.  30 ayat (1)

 

23.  Perhatikan pernyataan di bawah ini!

1)   Mengikuti ronda bergilir

2)   Datang ke sekolah tepat waktu

3)   Memakai seragam sekolah dengan rapi dan bersih

4)   Menghormati teman, guru, civitas akademisi lainnya

5)   Menolong dan mmemberikan jika ada warga yang bertikai

      Pernyataan yang sesuai dengan tanggung jawab sebagai seorang pelajar di sekolah adalah ….

A.  1, 2, dan 3

B.  1, 2, dan 4                                  

C.  2, 3, dan 4

D.  3, 4, dan 5

 

24.   Di dalam kehidupan bermasyarakat, seorang pelajar memiliki tanggungjawab ….

A.  bersikap sombong dengan orang lain

B.  melanggar tata tertib yang berlaku di masyarakat

C.  tidak menciptakan kegaduhan maupun kerusuhan

D.  berperilaku sopan dan santun dengan orang-orang tertentu

  1. Peringatan hari Pahlawan tahun 2019 bertepatan dengan hari Minggu, bertepatan dengan jadwal les renang Aldi. Kebetulan juga untuk persiapan lomba yang akan dilaksanakan di hari berikutnya.

Sebagai anak yang memiliki rasa cinta tanah air, sikap Aldi adalah ….

A.    tetap melaksanakan les sesuai jadwal agar menang lomba

B.    mengikuti upacara terlebih dahulu sebelum les renang

C.    tidak les renang dan tidak melaksanakan upacara

D.    belajar dan membaca buku di rumah

 

  1. Di daerah Kota Yogyakarta banyak sekali warga pendatang dari berbagai wilayah. Hal ini menyebabkan terjadinya keragaman sosial dan budaya di lingkungan sekitar kita.

Cara kita menghargai keberagaman yang ada dalam masyarakat adalah ….

A.    menjaga pergaulan dengan warga asli

B.    saling menghormati dan menghargai perbedaan

C.    menyamakan perbedaan yang ada di masyarakat

D.    memilih teman yang setu etnis supaya mudah bergaul

 

  1. Indonesia berada antara dua samudera dan dua benua yang mengakibatkan Indonesia menjadi jalur perdagangan Internasional.kedatanagn bangsa asing yang berbeda ras kemuadian menetap di Indonesia mengakibatkan perbedaan ras juga agama dan kepercayaan mereka.

Dari penjelasan tersebut faktor yang mempengaruhi keragaman di Indonesia adalah ….

A.    kondisi Negara kepulauan

B.    keadaan transportasi

C.    sikap masyarakat

D.    letak strategis

 

  1. Internet mempunyai pengaruh besar dalam perkembangan ekonomi. Dampak positif keberagaman ekonomi adalah ….

A.    meningkatnya konsumerisme

B.    memperlancar pembangunan nasional

C.    masuknya barang-barang palsu dari luar negeri

D.    memudahkan kegiatan impor barang ke dalam negeri

 

  1. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

I.       meniru gaya luar negeri

II.     mudah mendapat informasi

III.   dapat mengakses informasi apapun

IV.    memudahkan komunikasi

V.      mudah mendapatkan hiburan

Dari pernyataan di atas, dampak negatif globalisasi adalah ….

A.    I, III, dan V

B.    I, II dan III

C.    III, IV dan V

D.    II, III,dan V

 

  1. Budaya asing sangat mudah masuk Indonesia. Sikap pelajar terhadap kondisi tersebut adalah ….

A.    menerima secara keseluruhan

B.    mengikuti trend  yang ada

C.    bersikap selektif

D.    acuh tak acuh

 

  1. Perhatikan tabel di bawah ini!

No

Pernyataan

1

mudah mendapat informasi

2

meluasnya pasar produk dalam negeri

3

banyak teman dengan berbagai karakter

4

mudahnya budaya barat masuk ke Indonesia 

5

berkembangnya turisme dan pariwisata 

Dampak positif adanya globalisasi ditunjukkan oleh nomor ….

A.    1, 2, dan 3

B.    1, 2, dan 5

C.    2, 3, dan 4

D.    3, 4, dan 5

 

  1.  Hari Minggu Arman diajak kakaknya menonton film di bioskop. Saat itu pula bersamaan dengan kegiatan kelas Arman berkunjung ke rumah Doni menjenguk Doni yang sedang sakit.

Sikap yang tepat untuk Arman adalah ….

A.    mengajak teman- teman menonton

B.    mohon ijin tidak mengikuti menjenguk Doni

C.    mengajak kakak menjenguk Doni terlebih dahulu

D.    menolak ajakan kakak dan ikut serta dengan teman

 

3    33.  Setiap permasalahan yang timbul di masyarakat hendaknya diselesaikan secara kekeluargaan. Hal tersebut bertujuan untuk menjaga persatuan dan kesatuan tetap terjaga. Jika masalah tidak diselesaikan maka akan terjadi ….

A.    menyenangkan salah satu pihak

B.    terjaganya keselamatan  satu pihak

C.    perpecahan dalam masyarakat

D.    kerukunan akan berkembang baik

 

34   34.   Keluarga Harpa berasal dari Ende, yang baru saja pindah ke Jawa. Secara fisik mereka terlihat berbeda dengan warga lainnya. Warga masyarakat menerima kedatangan keluarga Harpa dengan tangan terbuka.

Sikap masyarakat menunjukkan perilaku ….

A.    menghargai setiap perbedaan

B.    memandang rendah suku lain

C.    menghargai orang lain karena kekayaan

D.    sombong karena sukunya lebih baik fisiknya

     35.  Perhatikan tabel berikut!

No

Perilaku

1

Mempelajari tarian daerah lain dengan senang

2

Mengutamakan kepentingan suku pribumi dalam masyarakat

3

Mendahulukan kepentingan keluarga orang terpandang untuk dipenuhi

4

Menampilkan berbagai  kesenian dari berbagai daerah dalam pentas kesenian

5

Ikut aktif gotong royong di kampung

Perilaku yang mencerminkan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa terdapat pada  nomor ….

A.    1, 2, 3

B.    2, 3, 4

C.    1, 3, 5

D.    1, 4, 5

 

   36. Seluruh sumber daya alam dikuasai oleh negara. Jika ada sumber daya alam dikuasasi perseorangan maka akan terjadi ….

A.    kesejahteraan rakyat tidak merata

B.    hasilnya akan dinikmati pemiliknya saja

C.    warga negara akan menikmati semua

D.    negara tidak akan mendapat bagian

 

      37. Saat ini sedang trend film drama Korea. Seorang pelajar yang cinta tanah air akan berperilaku ….

A.    mencontoh perilaku seperti dalam film

B.    tidak ikut-ikutan perilaku yang tidak baik

C.    belajar bahasa korea supaya tidak ketinggalan

D.    menonton dan mengikuti gaya hidup orang korea

     38. Sikap pelajar yang mencerminkan perilaku menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah ….

A.    mengutamakan kesenangan pribadi dalam bergaul

B.    tetap mengikuti kegiatan bela negara walau melelahkan

C.    membolos sekolah untuk melihat pertandingan sepak bola

D.    tidak mau mengikuti upacara hari besar nasional di hari Minggu

 

       39.   Perhatikan tabel berikut!

No

Perilaku

1

membentuk kelompok pecinta budaya

2

Mengikuti trend modern dari luar negeri

3

Mengikuti aliran agama yang ekstrim

4

Mempertahankan adat istiadat yang ada

5

Mengembangkan budaya yang ada di nusantara

 

Perilaku pelajar dalam mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) adalah nomor ….

A.    1, 2, 3

B.    2, 3, 5

C.    3, 4, 5

D.    1, 4, 5

 

    40. Perilaku di bawah ini yang menunjukkan sikap menjaga persatuan dan kesatuan dalam masyarakat adalah ….

A.    fanatik terhadap kelompok tertentu

B.    mengikuti aliran agama yang ekstrim

C.    tidak mau bersosialisasi dengan tetangga

D.    berbaur dalam masyarakat tanpa membedakan

 


 

II.    Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang singkat dan jelas!

41. Perhatikan gambar berikut!



Sebutkan  contoh penerapan sila dari Pancasila di lingkungan rumah, sekolah dan masyarakat, yang dilambangkan dengan simbol tersebut!

42. Dengan adanya pasar bebas banyak sekali tenaga kerja dari luar negeri masuk ke Indonesia. Hal tersebut menyebabkan bertambahnya angka pengangguran dan keadaan ekonomi yang tidak stabil, serta meneyebabkan kesenjangan yang terjadi di masyarakat.

      Sebagai pelajar, bagaimana cara menghadapi hal tersebut?

43. Indonesia memiliki keberagaman budaya. Jelaskan sikap yang perlu dikembangkan untuk menghadapi keberagaman budaya tersebut di lingkungan sekolah!

44. Jelaskan akibat tidak adanya persatuan dan kesatuan bangsa!

45. Apa yang akan terjadi jika tidak ada persatuan dan kesatuan bangsa?

 Apabila kalian ingin mencetak soal ini kalian dapat mengunduhnya di sini sedangkan kunci jawabannya kalian dapat mengunduhnya pada link Kunci jawaban klik di sini

1.


SEMANGAT BELAJAR SELALU


Posting Komentar untuk "Latihan USEK PKN Paket 2"