SD Muhammadiyah Karangwaru Menjadi Sekolah P4GN
SD Muhammadiyah Karangwaru Menjadi Sekolah P4GN
Tahun 2021 merupakan tahun yang istimewa bagi SD Muhammadiyah Karangwaru, di mana pada tahun ini sekolah mendapat peran sebagai sekolah P4GN. P4GN merupakan singkatan dari Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba. Saat ini sekolah juga diharuskan berperan dalam kegiatan P4GN mengingat kondisi peredaran narkoba di Indonesia sudah sangat banyak. Bersumber dari BNN, berdasarkan
hasil survey penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika pada 13 ibu kota
provinsi, yang dilakukan BNN bekerja sama dengan Pusat Penelitian
Kemasyarakatan dan Kebudayaan LIPI, angka prevalensi penyalahgunaan Narkoba
setahun pakai pada kelompok pelajar sebanyak 3,21% atau setara dengan 2.297.492
orang. Banyak bukan dan tahukah kalian bahwa remaja menjadi salah satu sasaran penyalahgunaan bahan berbahaya tersebut?
Nah, sebagai bentuk pemahaman awal tentang apa itu narkoba? Yuk simak penjelasan berikut ini.
Apa itu Narkoba?
Narkoba merupakan akronim dari narkotika dan obat-obatan. Narkotika merupakan zat atau obat baik yang bersifat alamiah, sintetis maupun semisintetis yang dapat menimbulkan efek turunnya kesadaran, halusinasi dan daya rangsang. Pengertian narkotika menurut UU Narkotika pasal 1, narkotka merupakan zat buatan atau yang berasal dari tanaman yang memberikan efek halusinasi, turunnya kesadaran dan menyebabkan kecanduan.
Jenis-jenis Narkoba
Jenis-jenis narkotika, berdasarkan resiko ketergantungannya dibedakan menjadi 3, yaitu :
sumber gambar : Google image
- narkotika golongan 1, narkotika jenis ini beresiko tinggi menimbulkan kecanduan, contohnya ganja, opium dan koka
- narkotika golongan 2, dapat dimanfaatkan untuk pengobatan dengan resep dokter, jenisnya kurang lebih ada 85 jenis, contohnya morfin, dan alfaprodina. Jenis ini juga beresiko menimbulkan kecanduan
- narkotika golongan 3, jenis ini menimbulkan resiko ketergantungan cukup ringan. Umumnya dimanfaaatkan untuk pengobatan dan terapi
Jenis-jenis narkotika berdasarkan bahan pembuatnya :
- Narkotika jenis sintesis, dibuat dengan pengolahan yang rumit, digunakan untuk pengobatan dan penelitian. Contohnya Amfetamin, Metadon, Deksamfetamin, dll
- Narkotoka Jenis Semi Sintetis, pengolahannya menggunakan bahan utama berupa narkotika alami, kemudian diisolasi dengan cara diekstraksi. Contohnya Morfin, Heroin, Kodein, dll
- Narkotika jenis alami, dapat langsung digunakan dengan proses sederhana, tidak digunakan untuk obat, dapat menyebabkan kematian. Contohnya ganja dan koka
Bahaya dan dampak Narkoba bagi kesehatan :
- Dehidrasi, penyalahgunaan narkoba dapat menyebabkan keseimbangan elektrolit berkurang, kekurangan cairan, selanjutnya tubuh akan kejang, halusinasi, perilaku lebih agresif, rasa sesak, hingga akhirnya menyebabkan kerusakan pada otak.
- Halusinasi, ini merupakan efek yang dialami pengguna narkoba, selain halusinasi, juga menyebabkan mual, muntah, rasa takut yang berlebih, gangguan kecemasan, gangguan mental hingga depresi.
- Menurunnya tingkat kesadaran, penggunaan obat yang berlebih menjadikan tingkat kesadaran menurun, koordinasi tubuh terganggu, sering bingung, perubahan perilaku hingga hilangnya ingatan sehingga sulit mengenali lingkungan sekitar
- Kematian
- Gangguan kualitas hidup, misalnya sulit konsentrasi kerja dan belajar, gangguan keuangan, dan melanggar hukum
Yuk kita cegah penggunaan dan penyalahgunaannya
Caranya :
- perkuat iman dan taqwa kita kepada Allah
- kenali bahaya penggunaan narkoba
- bergaul dengan teman-teman yang baik
- jaga keharmonisan keluarga di rumah
AKU ANTI NARKOBA
Nah, kalian setelah kalian memahami apa itu narkoba, bahaya dan cara pencegahannya, yuk ambil peran dalam pencegahannya.
Tugas kalian adalah :
Ketentuannya :
1. Gambarlah poster pada selembar kertas gambar
2. Beri warna yang bagus
3. Pengumpulan :
- Kelas 5 : dibawa saat PTMT
- Kelas 6 : dikumpulkan dalam bentuk foto ke Whatsapp Ibu sebelum jam 21.00 pada hari yang sama dan dibawa saat PTMT
Selamat berkreasi dan turut berperan dalam encegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba
Posting Komentar untuk "SD Muhammadiyah Karangwaru Menjadi Sekolah P4GN"
Berkomentar dengan baik. Mohon tidak spam.