Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kerja Sama Antar Negara ASEAN


Kerja Sama Antar Negara ASEAN

Indonesia merupakan salah satu negara yang tergabung dalam ASEAN. Dengan adanya globalisasi, menjadikan adanya ketergantungan antar negara yang pada gilirannya menjadikan terjalinnya kerja sama antar negara, tidak terkecuali kerja sama antar negara ASEAN. Kerja sama tersebut dilakukan dalam berbagai bidang kehidupan, diantaranya dalam bidang sosial budaya, ekonomi, politik, keamanan, pendidikan dan iptek. Kali ini, pembahasan kita batasi pada kerja sama sosial budaya dan ekonomi.
A. Kerja Sama Di Bidang Sosial Budaya
Kerja sama di bidang sosial budaya memiliki tujuan diantaranya :
  • meningkatkan kualitas SDM
  • meningkatkan kesejahteraan
  • meningkatkan keadilan sosial dan HAM
  • mengurangi tingkat kesenjangan antar masyarakat negara ASEAN
Contoh kerja sama di bidang sosial budaya diantaranya :

  • penanganan narkoba dan solusinya
  • penanganan dan penanggulangan bencana alam
  • perlindungan terhadap kaum difabel
  • penyelenggaraan acara yang mewujudkan kesejahteraan sosial, kongres pemuda
  • penyelenggaraan SEA GAMES
  • kerja sama dalam bidang pariwisata
  • pertukaran acara televisi
  • misi budaya seperti festival lagu ASEAN
B. Kerja Sama Di Bidang Ekonomi
Kerja sama dalam bidang ekonomi tidaklah sama dengan perdagangan bebas atau perdagangan internasional. Kerjasama ekonomi internasional merupakan hubungan antara suatu negara dengan negara lainya dalam bidang ekonomi melalui kesepakatan-kesepakatan tertentu yang memegang prinsip keadilan dan saling menguntungkan.

Tujuan kerja sama di bidang ekonomi diantaranya :
  • mengisi kekurangan di bidang ekonomi
  • meningkatkan perekonomian negara yang mengadakan kerja sama di berbagai bidang
  • meningkatkan taraf hidup, kesejahteraan dan kemakmuran
  • memperluas hubungan dan mempererat persahabatan
  • meningkatkan perolehan devisa negara
Macam-macam kerja sama ekonomi ASEAN
  • kerjasama bilateral, yaitu kerja sama yang melibatkan dua negara, contohnya kerja sama bidang tenaga kerja antara Indonesia dengan Singapura
  • kerjasama multilateral, yaitu kerja sama yang dilakukan oleh banyak negara. contohnya AFTA (ASEAN Free Trade Area)

Agar kalian lebih mudah memahami materi tersebut, simaklah penjelasannya dalam video berikut... maaf ya kali ini ibu yang menjelaskan, wajib disimak ya


Untuk memperdalam pemahaman kalian mengenai materi ini, kerjakanlah Evaluasi berikut ini



semangat belajar selalu dan terus patuhi protokol kesehatan👌




 

Posting Komentar untuk "Kerja Sama Antar Negara ASEAN"